Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai

Materi

2 menit

Penulis: Fadhli Mulyana

Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai

Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai merupakan perbandingan yang terjadi antara 2 variabel atau lebih. Supaya lebih jelas yuk kita simak penjelasan di bawah.

Perbandingan Senilai

Perbandingan Senilai

Perbandingan Senilai adalah perbandingan yang terjadi ketika suatu variabel bertambah maka variabel lain juga bertambah.

Contoh Perbandingan Senilai

  1. Suatu oven mampu mencetak 2 kue. Berapa banyak kue yang bisa dibuat jika yang yang digunakan ada 5 oven?
    Penyelesaian :
    a1=1 oven
    a2=5 oven
    b1=2 kue
    b2=...?

    a1a2=b1b2
    15=2b2 (perkalian silang)
    b2=2(5)
    b2=10

    Jadi, banyak kue yang dibuat jika yang digunakan ada 5 oven adalah 10 kue.
  2. Sebuah motor memerlukan bensin 10 liter untuk menempuh jarak 150 km. Jika motor tersebut menghabiskan bensin 2 liter, jarak yang ditempuh adalah ... km.
    Penyelesaian :
    a1=10 liter
    a2=2 liter
    b1=150 km
    b2=...?

    a1a2=b1b2
    102=150b2 (perkalian silang)
    (150)(2)=(10)b2
    300=(10)b2
    b2=30

    Jadi, jarak yang ditempuh jika menghabiskan 2 liter bensin adalah 30 km.

Perbandingan Berbalik Nilai

Perbandingan Berbalik Nilai

Perbandingan Berbalik Nilai adalah perbandingan yang terjadi ketika suatu variabel bertambah maka variabel lain malah berkurang.

Contoh Perbandingan Berbalik Nilai

  1. Pembangunan rumah dikerjakan 20 orang dalam waktu 10 hari. Berapa banyak orang yang dibutuhkan agar pekerjaan selesai dalam 4 hari ?
    Penyelesaian :
    Semakin banyak orang yang bekerja membangun rumah maka semakin cepat pekerjaan selesai (waktu semakin sedikit). Berlaku perbandingan berbalik nilai.
    a1=20 orang
    a2=...?
    b1=10 hari
    b2=4

    a1a2=b2b1
    20a2=410 (perkalian silang)
    (20)(10)=(4)a2
    200=(4)a2
    a2=50.

    Jadi, banyak orang yang dibutuhkan agar pekerjaan selesai dalam 4 hari adalah 50 orang.
  2. Sebuah bak mandi dapat diisi penuh dalam waktu 1 jam menggunakan 10 pompa air. Jika 5 pompa rusak dan tidak bisa digunakan, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengisi penuh bak mandi?
    Penyelesaian :
    Semakin banyak pompa yang digunakan untuk mengisi bak mandi maka semakin cepat bak mandi penuh (waktu semakin sedikit). Berlaku perbandingan berbalik nilai.
    a1=1 jam
    a2=10 (total pompa air) 5 (pompa air rusak) =5
    b1=10 pompa air
    b2=....?

    a1a2=b2b1
    15=b210 (perkalian silang)
    (1)(10)=(5)b2
    10=(5)b2
    b2=2.

    Jadi, waktu yang dibutuhkan untuk mengisi penuh bak mandi ketika 5 pompa air rusak adalah 2 jam.

    Semakin banyak latihan soal akan sangat membantu untuk memahami matematika. Yuk, perbanyak latihan soal perbandingan senilai dan berbalik nilai lainnya di www.kuadran.co!

Mulai#CuriStart

Belajar UTBK Sekarang!!

Belajar nggak perlu lama tapi perlu rutin dan konsisten

Mulai Belajar
logo-navbar

Kuadran

Aplikasi bank soal matematika untuk Siswa SMA dan persiapan UTBK serta Ujian Mandiri

© 2025 Kuadran.co. All rights reserved